Wednesday, 22 September 2010

Gambar Tv Asatron Ada Bercakan Horisontal

Pada hari minggu tepatnya 3 hari kebelakang dapat panggilan servis, tapi saya ga bisa datang karena lagi banyak kerjaan, dan keesokan harinya saya bisa mendatanginya dan ternyata disana disediakan 3 buah tv yang rusak salah satunya yaitu  tv Asatron yang mengalami kerusakan pada gambar yang muncul banyak bercakan cahaya bergaris-garis horisontal seperti tampak pada gambar.


Setelah saya perhatikan dan berbincang-bincang sedikit dengan yang punya, langsung saja saya buka tutup tv-nya sambil memanaskan solder, pikirku sepertinya sudah biasa kerusakan seperti ini.... paling juga kerusakan dari elco-elco yang sudah pada kering.
Dan ternyata memang benar nampak elco-elco yang kelihatan sudah pada kering dan mengelupas karena panas, langsung saja saya ganti yang kelihatan rusak tersebut, kemudian saya coba nyalakan tv-nya dan ternyata tidak nampak perubahan, sampai beberapa kali saya coba tes dan menggantinya elco seputar bagian horisontal dan regulator tapi tidak ada hasil yang diharapkan, masih tetap saja gambar seperti itu.
Rasanya pernah juga menemui kerusakan seperti ini tapi lupa apa yang rusaknya... karena tidak pernah saya catat setiap ada kerusakan tv yang saya temui.

Karena pada saat tersebut banyak orang-orang yang mengeremuni melihat saya sedang menyervis jadi agak grogi juga nih (kaya artis aja dikeremunin) dan masih ada tv lain yang mesti saya periksa akhirnya saya bawa saja mesin tv-nya kerumah.

Kepanjangan yah basa-basinya....?
Setelah dirumah saya baru ingat kalau kerusakan seperni ini pernah dialami...

mengatasi gambar tv ada bercakan
Begini cara memastikannya:

Coba nyalakan tv-nya ke posisi AV, dan ukur dengan Avo meter pada kabel screen yang masuk ke kaki soket CRT pada pcb RGB, apakah tegangan goyang atau tidak? dan ketika saya ukur tegangan tersebut ternyata goyang alias turun naik walaupun hanya beberapa volt saja, dan ketika tegangan yang keluar dari kaki-kaki flyback ternyata stabil saat dilakukan pengukuran. Dan inilah biang kerok dari permasalahan tersebut yaitu Flybacknya dengan nomor seri  JF0501-19188.

Dan ketika saya coba membelinya ternyata seri ini sedang kosong dan di gantikan dengan seri BSC25-0111, walau fisiknya aga gede sedikit.
Sedatangnya di rumah langsung saja saya pasang dan akhirnya tv pun menyala dengan normal.
Wah, lega rasanya.....

Tapi eith tunggu dulu... ada sedikit kendala yang mesti di oprek lagi nih, untuk mengatasinya lihat saja di sini


Untuk referensi flyback JF0501-19188 persamaannya adalah BSC25-0111, tapi harus sedikit di modif.


Sekian, semoga bermanfaat.

Artikel terkait :

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar anda! Harap jangan komentar spam dan mencantumkan Link hidup pada komentar. Komentar yang menyertakan Link hidup/aktif dan Broken link, maaf akan saya hapus.